7 Jalan Klub Sepak Bola Gaet Pemain Termahal Dunia

 
Ilustrasi (pixabay.com)

Perlu upaya dan pengorbanan besar dari sebuah klub sepak bola untuk menggaet pemain termahal dunia sebagaimana yang dilakukan tim asal Prancis PSG.

PSG yang dimiliki taipan asal Qatar Nasser Al Khelaifi saat ini memiliki pemain termahal dunia yang pernah tercatat.  Yakni Neymar Jr saat didatangkan dari Barcelona 2017 silam.

Pada saat itu Neymar berharga 222 juta yang nilainya tidak tertandingi hingga saat ini.

Tahun ini nilai pasar pemain termahal juga masih milik PSG lewat Kylian Mbappe yang harganya mencapai 180 Juta Euro berdasarkan situs Transfermarkt.

Tentunya bagi klub yang ingin mendapatkan kedua pemain tersebut dibutuhkan cara gila untuk mewujudkannya.

Bila kita merujuk Game besutan Sports Interactive dan Sega yakni Football Manager ada beberapa cara yang juga mungkin dapat diwujudkan klub di dunia nyata.


1. Menggunakan kekayaan pemilik klub

Ini hanya bisa dilakukan oleh klub yang dimiliki pengusaha atau pemilik klub yang memiliki harta melimpah seperti Syekh Mansour dari Manchester City atau Roman Abramovich dari Chelsea.


2. Menukar pemain dengan tambahan dana transfer 

Ini juga hanya bisa dilakukan oleh klub yang memiliki pemain bintang yang tentu dapat dilirik PSG. Semisal Real Madrid yang bisa ditukar dengan sejumlah nama seperti Eden Hazard atau Manchester United yang bisa ditukar tambah dengan Paul Pogba, David De Gea atau Markus Rashford.

Ilustrasi (pixabay.com)


3. Membeli dengan dukungan konsorsium

Ini hanya bisa dilakukan oleh Real Madrid dan Barcelona yang memiliki dukungan bukan hanya dari Presiden klub namun konsorsium yang juga bertindak sebagai fans.


4. Membeli dengan dukungan sponsor

Beberapa klub seperti Juventus juga dapat menggaet pemain termahal dunia dengan dukungan sponsor klub. Bahkan Juventus telah melakukan itu saat merebut Cristiano Ronaldo dari Real Madrid 2018 silam.


5. Menukar dengan pemain potensial yang diprediksi memiliki nilai transfer tidak terlalu jauh.

Ini bisa dilakukan oleh pemain yang setara dengan Mbappe atau Neymar seperti Borussia Dortmund yang memiliki Erling Haaland atau Jason Sancho. Kemudian Liverpool yang memiliki Mohammad Salah, Sadio Mane atau kiper Allison.


6. Bernegosiasi lewat bantuan agen

Memang kecil  kemungkinan untuk menggaet pemain bintang termahal hanya melalui agen semata. Akan tetapi agen pemain atau orang tua pemain dapat memberikan pengaruh kepada pemain yang berimplikasi pada keputusannya. Akan tetapi setidaknya lewat negosiasi dengan agen akan memberikan keringanan untuk harga pemain.


7. Menjual pemain potensial kemudian hasil penjualan digunakan.

Pada dasarnya saat ini sebagian besar klub menggunakan pola tersebut untuk memperkuat skuadnya. Ada pemain mahal di klub kemudian dijual dan hasil penjualan digunakan untuk membiayai transfer Mega bintang lainnya. Perlu sampai dua hingga tiga pemain yang harus dijual oleh klub. Sebab tambahan ini akan memudahkan proses negosiasi dan penambahan biaya transfer.

Itulah 7 jalan klub sepak bola dalam menggaet pemain termahal di dunia saat ini. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel